Pelayanan Praeses Pdt Nekson M. Simanjuntak, MTh Di Wilayah Kalbar 18-21 September 2021 ( * Vaksinasi Warga Jemaat, Konvent dan Verifikasi Keuangan HKBP Se-Kalbar )
Puji Tuhan pelayanan di Wilayah II Berjalan dengan Baik 19-21 September 2021. Semua karena penyertaan Tuhan. HKBP Distrik XXVIII Deboskab memiliki keunikan karena berada di dua puLau yakni Jawa dan Kalimantan Barat. Wilayah demikian membuat Deboskab memiliki tantangan tersendiri dalam pelayanannya.
![]() Walikota Pontianak Kalimantan Barat, Bapak Ir.Edi Rusdi Kamtono beserta Ibu, Mewakili Praeses Pdt Dr Boangmanalu, Pendeta HKBP Ressort Pontianak Pdt Piter Siahaan, STh,, Kapolda Kalbar Irjen.Pol. R. Sigid Tri Hardjanto dan lainnya saat Foto Bersama pada Acara Vaksinasi Warga Pontianak di HKBP Pontianak Sabtu, 18 September 2021 Jam. 09.00 Wib dalam rangka Pengendalian Covid-19 dan dalam rangka Jubileum 50 Tahun HKBP Pontianak 2021. Dalam Sinode Distrik sudah ditetapkan bahwa Konvent di Wilayah II dilaksanakan 3 kali dalam satu tahun. Dalam Konvent tersebut diupayakan agar memaksimalkan waktu yang ada untuk kordinasi kegiatan dan menambah keakraban pelayan penuh waktu.
![]() Praeses Pdt Nekson M. Simanjuntak, MTh bersama Keluarga Bapak St T Lumbanbaru/Ibu Br Lumbangaol, Calon St M.S Sinaga / Ibu Br Sihite saat di Rumah Bapak St T.Lumbanbatu ( Jemaat HKBP Ngabang Ressort Soparnak Kalbar ) usai Sarapan Pagi dan Ramah Tamah, Minggu 19 September 2021
Perjalanan Konvent tanggal 18-21 September 2021, dirangkai dengan berbagai kegiatan yakni:
![]() Acara Vaksinasi di Sopo Godang HKBP Pontianak yang dihadiri Walikota Pontianak Ir Edi Rusdi Kamtomo, Kapolda Kalbar, Irjen Pol R Sigid Tri Hardjanto, Mewakili Praeses oleh Kabid Diakonia Pdt Dr Jusen Boangmanalu, Sabtu 18 September 2021 1. Sabtu 19.09: Vaksinasi di HKBP Pontianak lebih dari 800 orang jemaat dan warga Pontianak. Vaksinasi ini diorginisir oleh Parhalado HKBP Pontianak dan dihadiri oleh Bpk Walikota Pontianak. Mewakili Praeses dalam acara ini dihadiri oleh Kabid Diakonia Pdt Dr Jusen Boangmanalu dan menyampaikan salam dari pimpinan HKBP kepada Bapak Walikota Ir Edi Rusdi Kamtono dan berharap tetap memberikan perhatian dan dukungan dalam pelayanan HKBP di Kota Pontianak. Secara khusus yang mempersiapkan Jubileum 50 Tahun HKBP Pontianak.
![]() Kabid. Diakonia Pdt Dr Jusen Boangmanalu bersama Walikota Pontianak Ir Edi Rusdi Kamtono saat Acara Vaksinasi Warga Jemaat HKBP dan Warga Kota Pontianak di Ruang Sopo Godang HKBP Pontianak, Sabtu 18 September 2021 2. Minggu, 20.09: Ibadah Minggu Praeses melayani di HKBP Ngabang sedangkan Kabid Diakonia melayani di HKBP Sosok. Usai ibadah Minggu Praeses kemudian melakukan Kunjungan Pastoral ke gereja HKBP Kalompu, HKBP Parindu dan HKBP Sosok. Dalam setiap kunjungan dilakukan sambutan dan motivasi untuk tetap semangat membangun kebersamaan dan mengembangkan pelayanan HKBP di Kalimantan Barat.
![]() Praeses Pdt Nekson M. Simanjuntak, MTh bersama Kabid Koinonia Pdt Dr Jusen Boangmanalu, Pendeta HKBP Ressort Soparnak Pdt Rinto Sianipar, STh dan Parhalado HKBP Sosok ( Huria Sabungan Ressort Soparnak ), Minggu 19 September 2021 3. Minggu, 20.09. Pelayanan Minggu di HKBP Sosok oleh Kabid Diakonia Pdt Dr Jusen Boangmanalu. Kita berdoa HKBP Sosok saat ini sedang melakukan upaya pembangunan gedung baru.
![]() Kunjungan Praeses didampingi Kabid Diakonia, Pendeta Ressort Pdt Rinto Sianipar, STh bersama Pimpinan Jemaat HKBP Kalompu St C. Rajagukguk bersama Parhalado ( Huria Pagaran ) Ressort Soparnak, Minggu 19 September 2021
4. Senin, 21.09: Konvent Pangula Na Gok Tingki di Ngabang. Konvent ketiga dan terakhir di tahun ini dirangkai berbagai kegiatan, yaitu:
– Sermon dan warta Konven
– Verifikasi keuangan Wilayah II Se-Kalimantan Barat.
![]() 19 Gereja HKBP Se-Kalbar menerima Persembahan ALKES dari Kel. Bapak St. T. Lumbanbatu/Ibu Br Lumbangaol diwakili oleh Para Pendeta Ressort yang disaksikan Praeses Pdt Nekson M.Simanjuntak, MTh Minggu 19 September 2021 – Pemberian Alat Kesehatan: Ukur Tensi dan Pengukur Gula, Kolestrol dan Asam Usrat kepada setiap Huria di wilayah II persembahan dari Keluarga St T Lumbanbatu/br Lumban Gaol. Untuk selanjutnya setiap hutia dapat mencanangkan program Diakonia untuk memeriksa kesehatan warga jemaat agar kuat dan tangguh menghadapi Pandemi Covid 19.
![]() Diterima Persembahan Keluarga St T. Lumbanbatu/Ibu Br Lumbangaol ( Jemaat HKBP Ngabang ) berupa ALKES yakni Alat Pengukur Tensi, Pengukur Gula, Kolesterol dan Asam Urat kepada 19 Gereja HKBP di Wilayah Kalimantan Barat . – Kegiatan kebersamaan dengan Lomba menangkap ikan untuk kategori anak-anak, kategori ibu-ibu dan kategori bapak-bapak.
![]() Praeses Pdt Nekson M. Simanjuntak, MTh bersama Pimpinan Jemaat HKBP Ngabang Pdt Henris Bancin, STh dan bersama Parhalado, usai Ibadah Minggu 19 September 2021 5. Hari 22.09: perjalanan pulang dari Ngabang – Pontianak dan seterusnya Jakarta. ![]() Terima kasih buat semua dan Tuhan memberkati. Kita berdoa agar HKBP di Wilayah Kalimantan Barat dapat mengembangkan pelayanan bagi warga dan masyarakat.
![]() Konvent Pangula na Gok Tingki di Wilayah II Kalimantan Barat dilaksanakan di Ruangan Outdoor Plus ada Kolam Renang Robema PAL X Ngabang yang dipimpin Praeses Pdt Nekson M. Simanjuntak, MTh pada Senin 20 September 2021. ![]() Praeses bersama Anak Sekolah Minggu HKBP Kalompu Ressort Soparnak
![]() HKBP Ngabang ( Huria Pagaran ) Ressort Soparnak
![]() HKBP Perindu ( Huria Pagaran ) Ressort Soparnak
![]() HKBP Sosok ( Huria Sabungan ) Ressort Soparnak Kalbar
![]() HKBP Kalompu (Huria Pagaran ) Ressort Soparnak Kalbar Tim Website
|
|
|