Praeses Pimpin Verifikasi Distrik Dan Konvent Wilayah II Kalimantan Barat Di HKBP Sintang Resort Sintang
Praeses Pdt Drs Berlin Tamba,M.Div memimpin Verifikasi Distrik dan dilanjutkan dengan Konvent Pangula na Gok Tingki ( Pelayan Penuh Waktu ) Se-HKBP Distrik XXVIII Deboskab Wilayah II Kalimantan Barat yang diadakan di HKBP Sintang Resort Sintang, Senin 23 September 2019. Kegiatan kedua hal tersebut di mulai pada jam 08.00 Wib sampai dengan jam 16.00 Wib. Sebelum kegiatan konven berlangsung, diadakan Verifikasi Keuangan Huria/Resort ( Pelean II + Pelean Namarboho) oleh team verifikasi (MPSD).

Praeses Pdt Drs Berlin Tamba,M.Div, Pdt Drs Masrul Sitorus,M.Div ( Moderator ) dan Pdt Marisi Br.Sianturi, STh ( Penyanji Bahan Sermon ) saat Konvent Wilayah II Kalimantan Barat di HKBP Sintang Resort Sintang, Senin 22 September 2019
Dalam arahannya, Praeses Pdt. Drs. Berlin Tamba, M.Div menyampaikan agar setoran persembahan ke pusat dapat dikirimkan secara utuh dan transparan, ucapnya.

Pangula na Gok Tingki na ro patandahon diri ( naung diojakhon )
Usai verifikasi keuangan dilaksanakan ibadah konven yang dipimpin oleh Pdt. Drs. Masrul Sitorus, M.Div. (Pendeta HKBP Resort Sintang) yang dihadiri semua pelayan penuh waktu dan keluarga.

Pangula na Gok Tingki na martading hata ala na borhat pinda tugas sian Distrik Deboskab
Kegiatan Sermon yang dimoderatori Pdt. Masrul Sitorus,M.Div serta penyaji bahan sermon oleh Pdt. Marisi Sianturi, STh dengan Nats diambil dari Kitab Efesus 4:7-16 tentang kesatuan jemaat.

Kegiatan Ibu-Ibu ( Istri ) Pelayah Penuh Waktu bersama Ibu Praeses Ny.Pdt Drs B. Tamba,M.Div Br Manullang mengadakan binaan / pembekalalan ketrampilan yang dipandu oleh Ny. R.Marbun Br Sihombing ( Jemaat HKBP Sintang )
Disamping itu Ibu Praeses Ny.Pdt B. Tamba Br Manullang ditempat terpisah memberikan pengarahan dan binaan kepada para istri pendeta yang hadir. Kegiatan ini dilanjutkan dengan makan siang bersama dan ramah tamah. Semua yang hadir hadir dengan suasana persaudaraan dan saling ramah tamah. Acara ditutup pada pukul 16.00 Wib. ( Sumber Pdt Samuel Banjarnahor, STh ) ( 01/pdtls )

Suasana Ibadah Konvent Wilayah II Kalimantan Barat di HKBP Sintang Resort Sintang, Senin, 22 September 2019