Website HKBP Distrik XXVIII DEBOSKAB

Sessi II Pemberdayaan Pelayan Penuh Waktu Se-Distrik Deboskab Makin Antusias Di Apresiasi Peserta

Cinere, 14/07/2021.  Sessi II ( Kedua ) Pemberdayaan Para Pelayan Penuh Waktu ( Pendeta, Bibelvrouw dan Calon Pendeta ) Se-HKBP Distrik Depok-Bogor-Sukabumi-Kalimantan Barat ( Deboskab ) makin antusias diapresiasi para peserta yang diikuti 56 orang. Para Narasumber dari Bapak Alex Paulus, SS, Bapak Anthony Sihombing, PhD, Bapak Hendrik Silitonga, Ibu Rheny Pasaribu, SS, Bapak Luhut Sagala dari Yayasan Gema Kriyasa dengan kepiawaian edukasi dan pengalaman disampaikan dengan lugas, menarik dan menggugah para peserta makin antusias menerima pemberdayaan lanjutan ini.

Pada Sessi II ini peserta dihantar kepada materi Pengertian Leadership, Kompetensi Kepemimpinan, Karakter Yang Melayani dan Model Kepemimpinan Yang Ideal Di Gereja. Bapak Alex Paulus dalam pemaparan Materinya mengatakan bahwa Pemimpin / Leader ada yang lahir dari bawaan lahir dengan kharismanya yang dianugerahkan Tuhan. Namun ada Pemimpin / Leader yang lahir karena bisa dibentuk. Oleh sebab itu Pemberdayaan ini para Pelayan bisa membentuk dirinya menjadi Leader yang berkualitas dengan pelatihan-pelatihan yang dibutuhkan pada perubahan zaman yang terus berkembang. Tidak ada jalan untuk tidak berubah. Hendaklah Leader ibarat menjadi ” supir ” bukan menjadi “penumpang”, ucapnya.

Pemberdayaan ini dilaksanakan selama 3 jam lebih dimulai pada jam 18.00 Wib sampai jam 21.40 Wib secara Virtual Zoom/Webinar. Peserta yang berjumlah 56 orang dibagi Room Kelompok untuk mempertajam diskusi bahasan yang disampaikan oleh narasumber, dan kembali ke pleno room untuk merespon hasil kelompok. Dari diskusi tersebut para peserta diberi kesempatan memberikan pertanyaan, respon dan analisis dengan tuntunan pertanyaan yang dipandu oleh Bapak Alex dengan materinya.

Tanpa terasa diskusi dan pengajaran pemberdayaan akhirnya disudahi dan akan dilanjutkan kembali pada Sessi III ( Ketiga ) pada Hari Senin, 19 Juli 2021 ke depan. Acara ini di moderasi oleh Bapak Pdt Tulus Ompusunggu, MTh Kabid Marturia. Praeses dalam pesan pastoralnya sebelum acara ditutup mengucapkan terima kasih kepada para narasumber dan para peserta. Harapan saya kiranya pemberdayaan ini membawa dampak positif dan berguna bagi para Pelayan untuk pengembangan pelayanan dan mau berubah demi kebaikan bersama dalam bingkai Visi dan Missi HKBP untuk dilaksanakan dengan baik, ucapnya. Acara ditutup dengan doa oleh Praeses Pdt Nekson M.Simanjuntak, MTh.

Pdt Ligat Simbolon, STh dan Tim Website.

About Distrik Deboskab

Website resmi HKBP Distrik XXVIII DEBOSKAB (Depok - Bogor - Sukabumi - Kalimantan Barat)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.